Young Social Entrepreneur Indonesia

Young Social Entrepreneur Indonesia
  • Version
  • Download
  • File Size 15.72 MB
  • File Count 0
  • Create Date Juni 20, 2019
  • Last Updated Juni 21, 2019
  • Login is required to access this page

Young Social Entrepreneur Indonesia

 

Penulis: Goris Mustaqim, M. Sarudi Putra S, Yovita Salysa Aulia, dkk

Jakarta: Dompet Dhuafa, 2013

150 hal.; 21 x 14

ISBN: 978-602-7807-31-0

 

Pemuda tini mulai memasuki era baru. Era dimana sukses di usia muda bukan lagi sekedar ber-IP tinggi, bekerja di perusahaan multinasional, atau memiliki bisnis start up yang mumpuni. Sukses adalah ketika bisa seimbang antara mencari dan berbagi. Tak pelak program-program pembinaan dan penganugerahan pemuda yang diusung baik oleh swasta, pemerintah, maupun civil society kini ramai diserbu oleh pemuda. Sangat jelas bahwa mereka butuh wadah untuk berkontribusi nyata bagi masyarakat.

Sabagian pemuda lain yang sudah berhasil menempa dirinya dengan berbagai pengalaman, mencoba mendesain sendiri wadah yang mereka inginkan. Mereka yang tak lagi tahan untuk sekedar menulis, berpikir, dan berdebat. Mereka ingin perubahan. Dan inilah kisah perjuangan dan harapan sebagian dari mereka. Generasi muda pembawa perubahan yang dinanti untuk terus lahir oleh jutaan masyarakat Indonesia yang konon masih berada lekat dengan garis kemiskinan.

SEA adalah sebuah program khusus dari Dompet Dhuafa yang bertujuan untuk membentuk dan mendampingi para wirausaha sosial agar bisa secara optimal memanfaatkan potensi yang mereka miliki sehingga sehingga bisa memberi dampak yang lebih luas kepada masyarakat marginal yang mereka berdayakan.

SEA dibentuk pada pertengahan 2012 dengan beberapa program kerja sebagai berikut:

  • Class of Social Entrepreneur (Pendampingan wirausaha sosial selama kurang lebih 6 bulan)
  • Social Entrepreneurship Training (untuk Perusahaan dan NGO)
  • Social Entrepreneurship Seminar (untuk mahasiswa)
  • Social Trip (Wisata ke lokasi-lokasi pemberdayaan masyarakat/ bisnis sosial Dompet Dhuafa di dalam dan luar negeri)