Metode Bimbingan Agama Dalam Meningkatkan Pengetahuan Aqidah Mualaf di Pesantren Mualaf Dompet Dhuafa Pondok Aren Tangerang Selatan

[featured_image]
  • Version
  • Download 103
  • File Size 1.26 MB
  • File Count 1
  • Create Date Oktober 21, 2022
  • Last Updated Oktober 21, 2022

Metode Bimbingan Agama Dalam Meningkatkan Pengetahuan Aqidah Mualaf di Pesantren Mualaf Dompet Dhuafa Pondok Aren Tangerang Selatan

Metode Bimbingan Agama Dalam Meningkatkan Pengetahuan Aqidah Mualaf di Pesantren Mualaf Dompet Dhuafa Pondok Aren Tangerang Selatan. Skripsi ini dibimbing oleh Noor Bekti Negoro, M.Si. Keberadaan Pesantren Mualaf Dompet Dhuafa adalah harapan bagi para Mualaf yang masih banyak memerlukan berbagai pengetahuan ajaran agama Islam terutama pengetahuan mengenai aqidah. Bimbingan keagamaan bagi para Mualaf oleh seorang pembimbing agama dilakukan setiap hari agar para Mualaf semakin baik pemahaman aqidahnya dan juga tidak merasa terbuang setelah masuk Islam karena adanya pendampingan. Adapun Tujuan yang ingin dicapai dalam penulisan yaitu untuk mengetahui metode yang digunakan Pembina Mualaf dalam meningkatkan pengetahuan aqidah Mualaf di Pesantren Mualaf Dompet Dhuafa Pondok Aren Tangerang Selatan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Bentuk aqidah dalam individu Mualaf berupa pelaksanaan enam rukun iman dalam kehidupan manusia. penerapannya adalah melaksanakan perintah Allah dan menjauhi semua larangan-Nya, merenungkan kekuasaan Allah swt, berbuat kebaikan karena tiap gerakan kita diawasi Allah dan malaikat, mengamalkan ayat- ayat Al Quran, menjalani risalah nabi, dan bertindak penuh perhitungan agar tidak terjadi kesalahan, serta berikhtiar sebelum bertawakal. Pengetahuan aqidah yang selaras dengan perilaku akan membuat hubungan kita dengan Allah dan manusia lain menjadi lebih baik.

Attached Files

FileAction
2020 - SKRIPSI - UINJKT - Metode Bimbingan Agama Dalam Meningkatkan Pengetahuan Aqidah Mualaf di Pesantren Mualaf Dompet Dhuafa Pondok Aren Tangerang Selatan.pdfDownload